Selamat Datang di web LEMBAGA PENJAMINAN MUTU (LPM) - Institut Agama Islam Negeri Kudus !

LEMBAGA PENJAMINAN MUTU (LPM)

Institut Agama Islam Negeri Kudus

CAPACITY BUILDING PENINGKATAN AUDITOR AUDIT MUTU INTERNAL

Blog Single

Pada tanggal 02 - 04 Agustus 2023 bertempat di Hotel Atria Magelang, LPM IAIN Kudus menyelenggarakan kegiatan Capacity Building Peningkatan Auditor Audit Mutu Internal. Acara ini dihadiri oleh Rektor Prof. Dr. H. Abdurrahman Kasdi, Lc., M.Si., beserta para Wakil Rektor dan Kepala Biro AUAK Bapak Drs. H. Adnan, M.Ag.,

Peserta capacity building ini terdiri dari para Auditor, GPM, dan GKM Fakultas di lingkungan IAIN Kudus. Acara berlangsung selama tiga hari, di hari pertama kegiatan ini dibuka oleh Rektor IAIN Kudus. Beliau menyampaikan bahwa,"Kegiatan Capacity Building ini sangat penting, karena untuk membangun serta meningkatkan kemampuan baik individu maupun kelompok khususnya para auditor mutu internal. Tujuannya tidak lain supaya mutu pendidikan di IAIN Kudus semakin meningkat dan berkualitas, sehingga kita mampu untuk segera bertransformasi menjadi UIN."

Kegiatan ini menghadirkan dua narasumber yakni Prof. Dr. Budiyono Saputro, M.Pd. (Ketua LPM UIN Salatiga) dan Dr. Nuryakin, S.E., M.M. (Kepala Bidang Penjaminan Mutu Eksternal UMY Yogyakarta ). Kedua narasumber tersebut memaparkan materi terkait langkah  transformasi ke UIN diikuti oleh SPMI, sistem informasi harus tersedia secara terintegrasi; siperaga, IKU dan IKT, SPMI dan SPME. Luaran Penerapan SPMI, status dan Peringkat terakreditasi PT atau program studi, hubungan antara SPMI, SPME dan mutu pendidikan serta managemen SPMI, PPEPP harus berjalan.

Hari kedua yakni outbond, tujuannya untuk membangun kerja sama antar auditor, GPM, dan GKM. Pada hari ketiga yakni penyerahan Surat Keputusan (SK) auditor, GPM, dan GKM Fakultas serta penutup.

Share this Post:

Galeri Photo